Dengan Agrinis Farm, anda dapat memantau data harian, sapronak, biaya operasional, nekropsi, penjualan, hingga hasil rekap budidaya melalui aplikasi di smartphone anda dengan mudah dimanapun anda berada.
Buat Kandang
Buat kandang dan mulai periode produksi, catat jumlah populasi.
Pencatatan Data Harian
Catat pakan pakai dan bobot timbang setiap hari untuk mengetahui waktu panen paling tepat.
Nekropsi
Kesehatan ternak berpengaruh besar pada hasil panen. Agrinis Farm membantu Anda memeriksa kesehatan ternak dengan mudah.
Hasil Budidaya
Untung dan rugi hasil panen akan menentukan performa kandang.
Pencatatan Belanja Sapronak
Catat pembelanjaan sapronak, yaitu DOC, Pakan, dan OVK.
Arahan Pekerjaan Kandang
Agrinis Farm memberikan arahan dan notifikasi untuk setiap pekerjaan kandang yang sebaiknya dilakukan seperti pemberian pakan dan nekropsi.
BOP
Selain pengeluaran untuk sapronak, pengguna Agrinis Farm dapat mencatat biaya operasional kandang untuk HPP yang lebih akurat.
Penjualan
Catat data penjualan ayam, untuk mendapatkan hasil panen.
Komunitas
Anda dapat saling berbagi dan tukar pikiran dengan sesama peternak ayam broiler di Komunitas Agrinis Farm.
Harga Pasar
Dapatkan referensi dan realisasi harga pasar terbaru di wilayah anda. Anda dapat melihat realisasi harga pasar selama 30 hari terakhir.
Sensor IoT
Dengan mendaftarkan sensor IOT dari Agrinis, anda dapat memantau kondisi kandang seperti Suhu, Kelembaban, dan Kadar Amonia dari HP anda secara real-time.
Plasma dan Mandiri
Agrinis Farm dapat digunakan oleh berbagai kalangan peternak broiler baik mandiri maupun peternak plasma. Peternak mandiri dapat langsung segera menggunakan aplikasi Agrinis Farm dan membuat kandang.
Peternak plasma dapat langsung meminta kode peternak dari PPL perusahaan untuk monitor semua data budidaya dari sapronak, data harian, nekropsi, penjualan, hingga RHPP secara real-time.